Mengapa Berita Online Bisa Terbit Sebelum Kejadian?





Serangan BOM baru - baru ini terjadi terjadi di Surabaya, saat masyarakat sedang berduka ternyata ada ada saja pihak yang berusaha untuk mengadu domba menyebarkan opmini yang gila. Drama BOM buatan pemerintah adalah opimini gila yang santer disebarkan kala itu. Ditambah lagi saat itu muncul salah satu media yang di search engine Google tampak sudah mempublikasikan berita BOM di Surabaya jauh hari sebelum kejadian.

   Kejadian tanggal publikasi berita daring (bahasa Inggris: online)  mendahului kejadian ini sangat menarik untuk dibahas. Mengapa bisa demikian? Apakah ini bukti bahwa kejadian ini merupakan rekayasa? Kejadian seperti ini ternyata bukan pertama kalinya terjadi di search engine Google mungkin sudah beberapa kali terjadi dan kejadiannya tidak hanya di Indonesia. Kejadian ini pernah terjadi pada 14 Februari 2018 saat insiden penembakan di sekolah Stoneman Douglas Parkland, Florida.

  Portal berita daring Post-Gazette yang mempublikasi berita tersebut juga terdeteksi sudah mempublikasikan berita 3 hari sebelum kejadian. Bahkan beberapa portal berita lain mengalami hal yang sama. Bisa dilihat pada tangkapan layar dibawah ini.




Tangkapan Layar Dari SeroundTable


   Pada tangkapan layar diatas terlihat beberapa portal berita sudah mempublikasi 3 sampai 1 hari sebelum waktu penembakan pada 14 Februari 2018. Seorang dari Google Danny Sullivan mengatakan bahwa ada banyak alasan hal tersebut bisa terjadi. Kemungkinan penyebab yang dikemukakan Danny Sullivan antara lain : kesalahan zona waktu atau memang kesalahan pemasukan tanggal publikasi oleh penulis sendiri, dan alasan lain yang tidak disebutkan olehnya.

    Kesalahan zona waktu ini memang dapat diterima karena memang sering terjadi diberbagai media sosial yang memang penggunanya dari berbagai penjuru dunia dan terkadang ada yang menggunakan VPN/SSH negara lain yang membuat zona waktu publikasi menyesuaikan pada negara yang menjadi server VPN/SSH.

    Kesalahan pemasukan tanggal publikasi oleh penulis mungkin ini bisa jadi pertanyaan besar untuk apa penulis memasukan tanggal yang salah? Tanggal dimana sebelum kejadian terjadi? Berdasar pada informasi dari berbagai grup. Ternyata penulisan tanggal menjadi sebelum kejadian ini merupakan salah satu teknik SEO untuk mendapatkan page one (muncul pada puncak halaman utama) di search engine. Namun apakah masuk akal portal berita besar melakukan hal itu untuk mendapatkan page one?

  Jika kejadiannya beberapa tahun lalu ini bisa dipertanyakan, namun ini kejadian tahun dimana bermunculan banyak portal berita yang kredibilitasnya sebetulnya tanda tanya yang juga menggunakan berbagai teknik SEO andalan untuk mendapatkan traffic yang luar biasa. Portal berita baru yang dimaksud disini adalah portal berita click bait, hasut, dan hoax yang pernah dibahas sebelumnya pada artikel ini. Melihat kondisi yang ada masuk akal jika portal berita besar pun juga ikut bermain teknik SEO.

   Mengenai perubahan tanggal artikel/berita di website, Apakah hal ini dapat dilakukan? Tentu saja, bahkan beberapa artikel pada blog ini pun ada yang tanggal publikasinya yang sengaja dimajukan dan dimundurkan. Tentu saja dengan alasan agar mendapatkan banyak pengunjung dari search engine, teknik SEO merubah tanggal publikasi ini dilakukan. Untuk melihat buktinya dapat dibuka artikel yang ini. Disana tertera tanggal publikasinya adalah 2 Juni 2018 padahal artikel tersebut sebetulnya sudah dipublikasi tahun 2016 lalu, dapat dilihat pula komentar pertamanya pada 16 November 2016.

 Namun apakah hanya itu saja penyebab tanggal publikasi berita bisa salah? Ternyata ada juga bug/kesalahan pada search engine Google yang sudah dilaporkan pada tahun 2016. Bug itu mengakibatkan kesalahan tanggal publikasi berita di search engine. Bagaimana bug ini muncul? bug ini terjadi jika dalam portal berita tersebut terdapat video dari youtube, search engine Google akan cenderung menampilkan tanggal dari video daripada tanggal publikasi sebenarnya dari berita.

    Berbagai kemungkinan diatas bisa ditarik kesimpulan bahwa ada alasan yang lebih masuk akal dari pada menjadikan kesalahan tanggal di search engine sebagai bukti opini bahwa serangan BOM adalah drama. Kesalahan tanggal di search engine merupakan kesalahan dari penerbit berita yang disengaja maupun tidak sengaja dan karena bug dari search engine itu sendiri.


REFERENSI :
Danny Sullivan
SEO
SeroundTable
SearchEngineJurnal


Komentar